25 Tips & Trik Unik Bermanfaat Dalam Kehidupan Sehari-hari

25 Tips & Trik Unik Bermanfaat Dalam Kehidupan Sehari-hari
1. [Tips & Trik] Mengeluarkan anak kunci patah dari dalam lubang kunci Oleskan super glue pada ujung patahan kunci yang di luar, masukkan dan tekan selama beberapa saat, lalu pelan-pelan tarik keluar. 
2. [Tips & Trik] Memutar lepas bola lampu yang pecah dari socketnya Tancapkan potongan sabun ke sisi pecahan yang tajam dan gunakan sabun itu sebagai pegangan untuk memutar sisa bola lampu itu. 
3. [Tips & Trik] Melepaskan sekrup yang macet. Panasi sekrup itu beberapa saat dengan alat solder, lalu coba putar lepas. 
4. [Tips & Trik] Agar paku tidak memecahkan kayu ketika dipakukan. Tumpulkan dulu dengan palu ujung runcing pakunya. 
5. [Tips & Trik] Menambal lubang-lubang kecil pada saringan. Tutup lubang dengan cat kuku warna bening, biarkan kering. Ulangi proses sampai lubang tertutup rapat. 
6. [Tips & Trik] Meratakan kembali pita kaset yang kusut. Taruh pita kusut, digencet diantara lembar kaca, lalu jemur di sinar surya beberapa waktu. 
7. [Tips & Trik] Cara terbaik untuk membersihkan pita kaset. Celupkan dalam larutan detergen dan air, bilas dan keringkan. 
8. [Tips & Trik] Membuat sendiri gelondongan “Kayu Bakar” untuk perapian. Buatlah gelondongan dari koran bekas dengan menggulungnya erat-erat. 
9. [Tips & Trik] Membersihkan tumpahan oli dari garasi. Tutupi oli dengan pasir secukupnya, biarkan satu dua hari, barulah disapu bersih. 
10. [Tips & Trik] Menjaga mata kail agar tidak berkarat. Tancapkan mata kail pada sebuah gabus lalu rendam dengan baking soda. 
11. [Tips & Trik] Bagaimana agar ampelas lebih awet dipakainya. Lapisi bagian belakang ampelas dengan plakban hitam. 
12. [Tips & Trik] Bagaimana menajamkan lagi pisau silet lama. Gosokkan bolak-balik silet pada bagian dalam gelas. 
13. [Tips & Trik] Membersihkan badan mobil dari aspal jalanan yang menempel. Gosok hapus dengan lap basah yang diberi sodium bicarbonate. 
14. [Tips & TrikMembuang label merk dari botol kemasan. Lumuri dengan minyak, biarkan selama beberapa jam, lalu gosoklah. 
15. [Tips & Trik] Bagaimana memotong kaca tanpa pemotong kaca. Gunakan gunting seng dan potonglah di dalam air, lalu ratakan bekas potongan dengan pisau. 
16. [Tips & Trik] Cara mudah melepaskan perangko dan membuka amplop yang di lem. Taruh dalam freezer untuk satu dua jam, lalu congkel dengan pisau tipis. 
17. [Tips & Trik] Menghilangkan air yang masuk ke dalam arloji Anda. Ikat tempelkan arloji ke bola lampu lalu nyalakan lampu beberapa menit. Titik-titik air akan mengembun di bagian dalam kaca arloji. Buka kaca dan bersihkan embunnya. 
18. [Tips & Trik] Mengencangkan kepala palu pada gagangnya. Rendam selama sehari dalam oli mesin bekas. 
19. [Tips & Trik] Laminating yang mudah dan murah. Lapisi artikel dengan kertas pelapis transparan (film penempel). 
20. [Tips & Trik] Membuka resleting yang macet. Semprot dengan busa cukur. 
21. [Tips & Trik] Membuang cat dari mobil. Pakailah cairan merk Benzol. 
22. [Tips & Trik] Menghemat pemakaian bensin. Campurkan 4 ons Benzol ke tiap 10 galon Bensin. 
23. [Tips & Trik] Bagaimana menguatkan lagi aki mobil. Larutkan 1 ons garam Inggris dalam air hangat lalu masukkan ke dalam aki. 
24. [Tips & Trik] Untuk memudahkan membuka simpul rantai yang terikat erat, olesi dulu dengan krim dingin. 
25. [Tips & Trik] Bagaimana melonggarkan sepatu yang terasa sempit. Sumpalkan koran yang sudah dibasahi ke dalam sepatu dan biarkan beberapa hari.
Itulah 25 Tips & Trik Yang Bermanfaat Dalam Kehidupan Sehari-hari, semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan bagi anda. Sekian dan Terima Kasih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SEJARAH KECAMATAN CIAMBAR, KABUPATEN SUKABUMI

Tips & Trik Unik yang Harus Anda Ketahui